Rabu, 23 Januari 2013

PROFESIONAL DAN PROFETISME

Hari Jumat, 11 Januari 2013 sekolah kami mengadakan sarasehan dengan narasumber bapak Ahmad Tauhari budayawan kita.
Saya baru melihat secara langsung sosok yang mendunia itu. Kesan yang ditunjukkan beliau adalah kesederhanaan, ramah, dan cerdas.
Beliau mengemukakan rasa prihatin dengan kondisi bangsa kita. Korupsi, dimana-mana. Kemajuan dan pembangunan bangsa tidak nampak nyata. Menurut beliau karena mayoritas bekerja dengan dasar Profesional saja tanpa diikuti dengan Profetisme.
Lalu apakah profestisme itu?
Profetisme adalah bekerja dengan dasar ibadah, nilai moral, ataupun dengan dasar ideologi kita Pancasila. Berapa orang yang bekerja dengan dasar Profesional dan Profetisme itu?
Hal yang bisa saya ambil hikmah dari beliau adalah semuanya kembali kepada tugas dan tanggungjawab kita masing-masing. Kalau kita sebagai guru, tugas kita adalah mengajar dan mendidik, dengan penuh kesadaran bahwa kita sedang membentuk karakter penerus bangsa dan memberikan ilmu sesuai dengan ilmu yang kita kuasai. Tiba di sekolah sebelum pukul 07.00 tanpa paksaan, mengajar dengan penuh semangat, membuat anak bahagia dalam menerima pelajaran.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar